Cari Di Blog Ini !

Gila !! Perkelahian Massal di Batu Manjulur Kab. Sijunjung

Sijunjung
Karena ingin menguasai lahan tambang yang diduga mengandung emas, dua kelompok warga Nagari Batu Manjulur, Kecamatan Kupitan Kabupaten Sijunjung, adu jotos. Malah dua orang diantara ke dua kelompok warga itu terpaksa dilarikan ke Puskesmas, karena mengalami luka dan mengeluarkan darah cukup banyak.

Ke dua kubu yang berduel itu masih dalam satu kaum dari suku Melayu, antara kelompok Fisnaldi Cs dengan kelompok Saherudin Cs. Dalam adu jotos itu Fisnaldi  (25) sempat dilarikan ke Puskesmas Muaro Gambok, karena bagian kepala luka robek oleh benda keras yang dilayangkan oleh kelompok Saheruddin (57). Sementara Saheruddin juga mengalami hal yang sama dengan Fisnaldi, namun Saheruddin tak mau dirawat di Puskesmas karena takut akan ada serangan lanjutan dari kelompok Fisnaldi.
Hal yang sama pada sore Selasa (2/3) sekitar pukul 14.30 WIB itu juga terjadi terhadap anggota pada masing-masing kelompok yang bertikai. Sebut saja Nostalgia (21) dari pihak Saheruddin mengalami mamer dibagian tubuhnya. Sementara Febrizaldi dari kelompok Fisnaldi, mengalami hal yang sama dengan juragannya.
            Ketika hal ini dikonfirmasikan ke Polres Sijunjung, Kapolres Sijunjung, AKBP. Hariyanto Syarifudin, S.iK, S.H,M.H, melalui Wakanya Kompol. Supri Edi, Rabu (3/3) di ruang kerjanya membenarkan adanya perkelahian yang diduga memperebutkan lahan tambang. “ Begitu mendapat laporan kita kerahkan untuk melakukan pengamanan dan saat ini kondisi sudah kondusif,” terang Supri Edi.
            Dari laporan yang sampai ke Polres Sijunjung ini, Supri Edi menjelaskan bahwa konflik itu berawal ketika Fisnaldi Cs sedang bermusyawarah di kediaman Fisnaldi. Dalam pertemuan itu membahas akan memasukan alat berat ke lokasi penambangan. Tak disangka sedikitpun oleh Fisnaldi Cs, ketika sedang berbincang-bincang, datang kelompok Saheruddin dan melarang Fisnaldi untuk melakukan penambangan, karena pihak Saheruddin mengaku lokasi yang akan ditambang merupakan milik mereka.
Mendengar larangan sambil mengklaim bahwa lahan itu milik Saheruddin, Fisnaldi Cs pun juga tak mau kalah bahwa lahan itu dia lah yang memiliki. Karena saling bertahan pada kebenaran masing-masing, maka terjadi adu mulut yang berujung pada perkelahian antar kelompok. “Beberapa orang saksi telah dipanggil untuk dimintai keterangan dari kejadian itu,” tambah Supri Edi.
            Selain memanggil saksi berikut korban, pihak kepolisian juga telah mengamankan barang bukti (BB) berupa kursi, batu dan kayu yang dipergunakan dalam perkelahian tersebut

0 comments: (+add yours?)

Post a Comment

Tolong Komentar anda tentang berita yang terdapat di blog ini

Terkait